Sunday, November 30, 2008

CERDAS ATASI SESAK NAPAS

Sesak napas, hampir setiap orang pernah menderita sesak napas baik tua muda bahkan anak-anak. Penyebab sesak napas sangat beragam, dan bila tidak diatasi dengan segera akan menyebabkan ketidaknyamanan bahkan kematian.

Untuk mengatasi sesak napas dengan cerdas, yuk kita kenali sesak napas.

Sesak napas atau dyspnea yang pada umumnya muncul secara mendadak, merupakan gejala penyakit yang membutuhkan perhatian dokter. Sesak napas dapat disebabkan oleh beberapa penyakit, seperti asma, penggumpalan darah pada paru-paru sampai pneumonia. Sesak napas juga dapat disebabkan karena kehamilan.


Dalam bentuk kronisnya, sesak napas merupakan suatu gejala penyakit-penyakit seperti asma, emfisema, beberapa penyakit paru-paru lain.

Definisi Sesak Napas (Dyspnea)

Sesak nafas adalah perasaan sulit bernapas yang terjadi ketika melakukan aktivitas fisik. Sesak napas merupakan gejala dari beberapa penyakit dan dapat bersifat akut atau kronis.

Sesak napas dikenal juga dengan istilah “Shortness Of Breath”.
Deskripsi Sesak napas (Dyspnea)

Kejadian sesak nafas tergantung dari tingkat keparahan dan sebabnya.

Perasaan itu sendiri merupakan hasil dari kombinasi impuls (rangsangan) ke otak dari saraf yang berakhir di paru-paru, tulang iga, otot dada, atau diafragma, ditambah dengan persepsi dan interpretasi pasien.

Pada beberapa kasus, sesak napas diperhebat karena kegelisahan memikirkan penyebabnya.

sesak_napas
Pasien mendeskripsikan dyspnea dengan berbagai cara, sesak napas yang tidak menyenangkan, merasa sulit untuk menggerakkan otot dada, merasa tercekik, atau rasa kejang di otot dada.

Macam - Macam Sesak Napas (Dyspnea)

Dyspnea akut
Dyspnea akut dengan awal yang tiba-tiba merupakan penyebab umum kunjungan ke ruang gawat darurat. Penyebab dyspnea akut diantaranya penyakit pernapasan (paru-paru dan pernapasan), penyakit jantung atau trauma dada.

Dyspnea kronis
Dyspnea kronis (menahun) dapat disebabkan oleh asma, Penyakit Paru Obstruktif Kronis (PPOK), emfisema, inflamasi paru-paru, tumor, kelainan pita suara.



Atasi Sesak Napas Dengan Segera !!

Sesak napas harus segera diatasi!! Karena sesak napas menyebabkan rasa yang tidak nyaman karena sulitnya bernafas sehingga tubuh kurang mendapatkan oksigen, dan yang terburuk dapat menyebabkan kematian.

Untuk mengatasi sesak napas, biasanya obat yang diberikan adalah obat-obatan yang melebarkan saluran pernapasan yang menyempit.

Untuk menghindari sesak napas terjadi secara berulang, perlu diketahui dan diobati penyebab terjadinya sesak napas, misalnya; obat tbc bila sesak napas karena penyakit tbc, obat asma bila karena penyakit asma.

Sedangkan sesak napas yang sifatnya ringan pada wanita hamil, tidak memerlukan obat pereda sesak napas. Sesak napas yang ringan umumnya tidak berbahaya dan tidak mempengaruhi jumlah oksigen yang didapat bayi dalam kandungan.

Namun bila wanita hamil tersebut mengalami sesak napas yang berat dan atau mempunyai penyakit asma, konsultasikanlah segera ke dokter kandungan untuk mendapatkan penanganan yang tepat bagi ibu dan bayi yang dikandungnya.

Untuk mengatasi sesak napas pada wanita hamil disarankan untuk menjaga postur tubuh dengan benar, seperti duduk atau berdiri dengan tegak, kurangi dan perlambat pergerakkan anda, seperti berjalan dengan lebih lambat, memberi sandaran pada tubuh bagian atas saat tidur.

SESAK NAPAS atau NYERI DADA ?

Sesak nafas:
Saat hendak menarik nafas, di dada terasa berat (seperti dililit tali), pada awalnya tidak terasa sakit, namun lama – lama terasa sakit yang timbul karena lelahnya otot-otot pernafasan di dada, baik disisi kiri maupun disisi kanan.

Nyeri dada:
Rasa nyeri di dada kiri seperti tertindih dan ditusuk tusuk jarum, kemudian menyerap ke lengan kiri, bahkan bisa sampai ke ujung tangan kiri. Pada awalnya nyeri dada masih bisa bernafas, tidak ada hambatan berarti. Namun lama-lama nyeri dada juga membuat pernafasan terganggu

Penyebab sesak nafas pada umumnya disebabkan karena ada penyakit saluran pernafasan dan paru – paru, sedangkan nyeri dada umumnya disebabkan karena ada gangguan pada jantung.

Sumber :www.healthatoz.com

Read More..

Thursday, November 27, 2008

PERTOLONGAN PERTAMA PATAH TULANG

Karena anak-anak lebih sering bertumpu pada tangannya ketika mereka terjatuh, maka kebanyakan kasus patah tulang pada anak terjadi di bagian siku, tungkai dan pergelangan tangannya
GEJALA
Rasa sakit yang hebat
Tidak mampu menggerakan tungkai lengan
Memar atau kelainan bentuk disekitar tulang yang patah
PERTOLONGAN PATAH TANGAN
1. Dudukan anak
2. Minta anak untuk menopang lengan yang sakitdengan lengan yang satu
3. Taruh lapisan kertas (lipatan koran, sebilah kayu) dibawah luka patah.
4. Topang lengannya yang patah dengan kain gendongan (slayer, bandana, selampe besar) melewati siku, leher dan dada
5. Bawa segera anak ke rumah sakit
PERTOLONGAN PATAH KAKI
1. Baringkan anak dan topang kaki dibagian pergelangan dan lutut dengan tangan jika lansung dibawa kerumah sakit
2. Jaga agar tidak bergerak bagian yang luka dengan lilitan kain yang panjang ke sekeliling luka patah sampai ke kaki
3. Jaga suhu tubuh anak agar tetap hangat
4. Lekas bawa ke rumah sakit
Read More..

Wednesday, November 26, 2008

Mengatasi Kulit yang Berminyak

1. Sudah pasti pola makan yang buruk akan menjadi penyebab lebihnya kadar minyak, terlalu banyaknya lemak dalam tubuh yang bisa berasal dari makan-makanan yang manis dan berlemak tinggi.
2. Faktor Hormonal yang bisa menjadi salah satu pula mengapa kulit menjadi berminyak, hormon yang tidak seimbang atau pada saat masa puber yang bisa menjadi pemicu.
3. Pemilihan jenis kosmetik yang tidak tepat bisa menjadi kadar minyak di wajah menjadi meningkat.
4. Faktor keturunan bisa dikatakan juga menjadi factor kulit berminyak, biasanya orang tua yang mempunyai masalah kulit berminyak, akan diwariskan juga ke anaknya.
5. Pengaruh obat-obatan seperti obat untuk KB bisa memicu kulit menjadi berminyak.

Daun Seledri
Cara Penggunaanya :
1. Ambil daun Seledri secukupnya lalu dipotong hingga kecil-kecil, dan setelah di potong kecil-kecil, potongan seledri tersebut dimasukan ke dalam panic yang sudah dimasuki air yang mendidih, dan biarkan rendaman seledri panas tersebut selama 10-25 menit lamanya, setelah didiamkan selama 10-25 menit, dan bisa dibiarkan agar dingin (20-30 menit).
2. Oleskan air Seledri yang sudah direbus dan sudah dingin tadi ke bagian seluruh wajah, biarkan hingga air Seledri tersebut meresap dan mengering.Setelah air Seledri meresap dan mengering bisa dibilas atau dibersihkan dengan air hingga bersih. Gunakan 1 hari 1 kali pemakaian untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Selamat Mencoba

Read More..

Friday, November 21, 2008

Tips Untuk Orang Yang Terkena Usus Buntu

Bahan-Bahan
- 1 Rimpang kunyit
- 1 Butir jeruk nipis
- 1 Potong gula aren
- 1 Garam secukupnya
Caranya
Kunyit diparut, jeruk nipis di peras kemudian di campur dengan bahan-bahan yang lain dan diseduh dengan 1 gelas air panas, lalu disaring.
Diminum setiap pagi setelah makan secara teratur INSYA ALLAH berguna untuk orang yang terkena usus buntu.
*Catatan
Apabila tidak ada perubahan lebih baik periksakan kembali ke dokteR

------SEMOGA BERMANFAAT------
Read More..

Wednesday, November 19, 2008

JERUK, TOMAT, SIRIH TERNYATA BERGUNA UNTUK OBAT JERAWAT

Siapapun yang jerawatan akan merasa risih, hayooo siapa yang jerawatan.....? Udah dulu bercanda nya sekarang serius neh...! tak peduli gadis remaja atau para jejaka, terlebih kaum ibu dan bapak-bapak sungguh bikin malu. tapi jangan pada malu-maluin aja....!
Neh saya kasih resep yang INSYA ALLAH bisa ngurangin jerawat

1. JERUK NIPIS
- Ambil belerang 1/2 sendok makan, lembutkan dengan perasan air jeruk nipis yang sudah di belah. Gunakan ramuan ini untuk mengobati bagian wajah yang jerawatan. Hati-Hati jika kulit wajah anda sensitif, karena belerang termasuk obat keras

2. TOMAT
- Ambil buah tomat yang sudah masak, lalu iris lah kecil-kecil, dan jangan lupa sebelum tidur balurkan lah wajah Anda yang jerawatan dengan tomat yang telah di iris-iris tadi
3. SIRIH
- Lumatkan beberapa lembar daun sirih lalu tempelkan pada bagianmuka yang jerawatan. Lakukan beberapa hari, INSYA ALLAH Anda akan terbebas dari jerawat

Sekian dari saya, semoga bermanfaat untuk para pembaca blog ini



Read More..

Monday, November 17, 2008

WHO MENYAMBUT PENGHARGAAN NOGUCHI UNTUK PELAYANAN KESEHATAN MASYARAKAT

GENEWA -- Terlalu sering pengorbanan yang dilakukan oleh tenaga kesehatan tidak dihiraukan, tetapi tidak dalam hal ini. WHO menyambut pengumuman bahwa Pemerintah Jepang sedang menganugerahkan Penghargaan Hideyo Noguchi Afrika yang pertama untuk layanan kesehatan kepada masyarakat global.

Dua orang penerima penghargaan tersebuat adalah Brian Greenwood, Profesor Clinical Tropical Medicine di London School of Hygiene and Tropical Medicine, inovator terkenal di dalam penelitian penyakit malaria; dan Miriam K. , seorang spesialis AIDS di Afrika Timur.

"Penghargaan ini untuk penghormatan dan dedikasi," dikatakan Direktur Utama WHO Dr Margaret Chan. "Tetapi mereka juga menarik perhatian kepada pentingnya meningkatkan kesehatan di Afrika dan hal ini adalah prioritas utama bagi WHO. Saya ucapkan selamat kepada Pemerintah Jepang untuk penghargaan ini, dengan penuh harapan membangkitkan semangat dan memberikan keberanian kepada yang lain untuk bergabung dalam pekerjaan penting ini seperti mereka."

Dr Were dikenal karena dalam hidupnya ia bekerja untuk memberikan layanan kesehatan dasar kepada orang Afrika di level lokal, juga mencakup kontribusinya dalam melawan AIDS. Sebagai Ketua Kenya National AIDS Control Council, Dr Were memimpin secara kritis dan telah berkontribusi untuk mengurangi penyebaran HIV serta menurunkan angka kematian yang disebabkan oleh AIDS.

Dr Greenwood telah bekerja selama 30 tahun di Afrika, satu dari 5 benua yang mempunyai penyakit paling mematikan -- malaria. Malaria adalah suatu tragedi di Afrika, membunuh satu anak balita setiap 30 detik. Pemerintah Jepang mencatat di dalam penghargaan nya, bahwa Dr Greenwood telah menjadi pelopor dalam meneliti imunologi, pathogenesis dan epidemiologi dari penyakit tersebut. Apa yang ia lakukan telah menyediakan fondasi untuk menetapkan kebijakan-kebijakan kesehatan masyarakat di tingkat nasional dan internasional dalam menghadapi penyakit ini.

"Kita selalu berterima kasih atas apa yang telah mereka kerjakan, dan saat ini kita ingin agar mereka dikenal," kata Dr Luis G. Sambo, Direktur Kantor Regional WHO untuk Afrika. "Ada ribuan individu lain yang bekerja di Afrika setiap hari. Mereka sedang menunjukkan bahwa kerja keras yang dilakukan perorangan, benar-benar bisa membuat kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan kesehatan. Dengan meningkatnya derajat kesehatan, maka akan membuat masyarakat dan ekonomi yang lebih kuat.
Read More..

Saturday, November 15, 2008

Tips Hidup Sehat Untuk Penderita Hipertensi


Tips Hidup Sehat Untuk Penderita Hipertensi

Tekanan darah didalam tubuh kita merupakan tenaga yang dibutuhkan untuk mengalirkan darah ke seluruh tubuh. Jika seseorang dikatakan menderita Hipertensi maka tekanan sistolik ≥ 140 mmHg dan tekanan diastolik ≥ 90 mmHg. Tekanan darah tinggi atau dikenal hipertensi merupakan salah satu masalah kesehatan yang penting. Hipertensi dipengaruhi oleh beberapa faktor penyebab antara lain: pola makan, olahraga, serta istirahat. Hipertensi jika diabaikan dapat menimbulkan dan rawan komplikasi seperti: Gangguan Fungsi Ginjal, Penyakit Jantung Koroner, dan Stroke. Berikut ini beberapa tips hidup sehat untuk penderita hipertensi dan ginjal agar dapat menghindari komplikasi-komplikasi tersebut:
1. Mengatur pola makan
• Kurangi berat badan bagi yang berlebihan
• Batasi asupan garam dan sumber makanan Natrium/Sodium
• Perbanyak konsumsi makanan tinggi Kalium, Calsium, Magnesium, Omega-3,
tinggi serat dan vitamin C.
• Hindari merokok
• Kurangi lemak dan kolestrol
• Kurangi konsumsi alkohol, soda, kafein.
• Melakukan variasi santapan sehari – hari

2. Olahraga Lakukan olahraga teratur dan terukur agar badan tetap bugar karena peredaran darah lancar. Dianjurkan berkonsultasi dahulu dengan dokter untuk mengetahui jenis olahraganya.

3. Istirahat Meluangkan waktu untuk istirahat perlu rutin dilakukan diantara ketegangan jam sibuk setiap hari. Bersantai dapat berupa berkumpul sesama rekan kantor, tetangga, keluarga di rumah atau bersantai seorang diri dengan merenung. Makin sering dan rutin hal ini dilakukan, makin bagus keseimbangan jiwa. Tidur nyaman merupakan bentuk bersantai seorang diri. Stamina akan pulih dengan cepat dan keseimbangan hormon dalam tubuh akan cepat tercapai. Hasilnya, pengendalian tekanan darah akan terjaga.

Read more http://www.f-buzz.com



Artikel ini ditulis oleh pemilik dari http://www.f-buzz.com. Artikel ini boleh dipublikasikan ulang di blog manapun selama mencantumkan nama penulis dan link sumber artikel dan hanya digunakan untuk keperluan non-komersil. Serta tidak merubah separuh atau seluruh bagian dari isi.


Read More..

Friday, November 14, 2008

Pengumuman Menteri Kesehatan Terkait Produk Susu Tercemar Dari Cina

Sehubungan dengan maraknya pemberitaan tentang produk susu yang tercemar melamin dari China dan berdasarkan kajian dan laporan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dengan ini diumumkan :

1. Berdasarkan informasi dari Departemen Kesehatan China, ribuan kasus batu ginjal dan beberapa kematian pada bayi terjadi menyebar di seluruh China disebabkan karena susu formula bayi yang terkontaminasi melamin yang diproduksi oleh Sanlu Co. Ltd, dan lain-lain.
2. Berdasarkan informasi dari Administration of Quality Supervision, Inspection and Quarantine (AQSIQ) China, ternyata melamin ditemukan juga dalam susu cair yang diproduksi Mengniu Dairy Group Co., Yili Industrial Co. dan Shanghai-based Bright Dairy.
3. Sejauh ini pemerintah China telah mengumumkan 22 perusahaan susu yang mengandung melamin dan keseluruhan perusahaan tersebut tidak mendaftarkan produknya di Indonesia.
4. Tidak ada produk susu formula bayi dari China yang didaftarkan di Badan POM dan diedarkan di Indonesia.
5. Produk susu formula bayi dan produk susu olahan yang diproduksi di Indonesia aman untuk dikonsumsi.
6. Dalam mewaspadai kemungkinan adanya impor ilegal susu formula bayi yang tercemar melamin dari China, Badan POM dan seluruh Balai Besar/Balai POM sejak tanggal 18 September 2008 sudah melakukan pemeriksaan di sarana distribusi dan pengecer di seluruh Indonesia untuk diamankan.
7. Untuk melindungi masyarakat dari kemungkinan mengkonsumsi susu dan produk susu yang tercemar melamin dari China, Badan POM telah membuat surat edaran kepada para distributor dan pengecer untuk :
a. Segera melakukan pengamanan terhadap produk susu serta produk yang mengandung susu dari China, dengan cara menariknya dari peredaran, menyegel dan melaporkan hasilnya kepada Badan Pengawas Obat dan Makanan RI.
b. Segera melakukan pengamanan terhadap produk-produk di bawah ini sampai ada penjelasan lebih lanjut dari Badan Pengawas Obat dan Makanan RI.


1. Jinwei Youqoo (Susu Fermentasi)
2. Jinwei Yougoo (Susu fermentasi)
3. Jinwei Yougoo (Susu Fermentas )
4. Guozhen (Susu Bubuk Full)
5. Meiji Indoeskrim Gold Monas (Es Krim)
6. Meiji Indoeskrim Gold Monas (Es Krim)
7. Oreo (Stick wafer)
8. Oreo (Stick wafer)
9. Oreo (Chocolate Sandwich)
10. M&M'S (Kembang Gula)
11. M&M'S (Kembang Gula)
12. Snickers (Biskuit)
13. Dove Choc (Kembang Gula)
14. Dove Choc (Kembang Gula)
15. Dove Choc (Kembanq Gula)
16. Merry X-Mas (Kembang Gula)
17. Penguin (Kembang Gula)
18. Nestle Nesvita Materna (Makanan Ibu Hamil dan Menyusui)
19. Nestle Milkmaid (Selai Susu)
Masyarakat agar tidak mengkonsumsi produk tersebut di atas sebelum ada penjelasan hasil pengujian dari Badan POM.

Produk dengan nama dagang yang sama yang diproduksi dalam negeri (nomor registrasi MD) tetap boleh beredar, tidak termasuk daftar yang diamankan.
8. Terhadap sampel produk Cina mengandung susu yang ditemukan, Badan POM melakukan pengujian laboratorium terhadap melamin.
9. Sejak tanggal 18 September 2008 impor produk Cina mengandung susu sudah dihentikan.
( sumber: Depkes )
Read More..

Wednesday, November 12, 2008

REMEHKAN KESEHATAN GIGI PICU DIABETES

Jangan sepelekan sakit gigi. Sebab jika dibiarkan, kerusakan gigi yang serius bisa memicu timbulnya penyakit lain. Diabetes hanya satu dari banyak penyakit yang bisa hadir akibat sakit gigi yang ditelantarkan.

Umum diketahui bahwa penderita diabetes rata-rata mempunyai gangguan kesehatan gigi. Hal itu diperkuat dengan studi penelitian di Amerika Serikat (AS) yang menyatakan penderita kerusakan gigi kronis bisa menjadi pengidap penyakit diabetes tipe 2. Ahli diabetes dan gigi di Inggris menyetujui hasil riset itu walau perlu penelitian lebih dalam lagi.
Pada kerusakan gigi yang parah, bakteri dapat masuk ke aliran darah dan mengganggu sistem kekebalan tubuh. Sel sistem kekebalan tubuh yang rusak melepaskan sejenis protein yang disebut cytokines. Cytokines inilah penyebab kerusakan sel pankreas penghasil insulin, hormon yang memicu diabetes. Penemuan peneliti AS ini diumumkan saat simposium National Institute of Dental and Craniofacial Research di Maryland. Dr. Anthony Iacopino, ahli gigi di Marquette University School of Density, Wisconsin mengatakan bahwa di dalam pankreas, sel yang bertanggung jawab sebagai penghasil insulin dirusak oleh kandungan cytokines yang tinggi. Jika ini terjadi sekali saja, maka seseorang berpeluang menderita diabetes tipe 2, walaupun orang itu sebelumnya dalam keadaan sehat.

Menurut Lacopino, tingginya kandungan kolesterol dari glukosa yang dibutuhkan tubuh merupakan faktor utama pemicu risiko diabetes bagi orang yang mengalami kerusakan gigi. Dan kolesterol rendah dapat menolong orang sehat untuk tidak terserang problem gangguan gigi yang mampu memicu diabetes.
Untuk itu, penderita diabetes sebaiknya mengikuti diet rendah kalori, rajin mengonsumsi obat pengatur hormon insulin dan menjaga kesehatan gigi. Dan alangkah baiknya jika orang sehat juga ikut menjaga kesehatan giginya agar tidak berisiko terkena diabetes.

Radang gusi adalah jenis penyakit gigi yang paling ringan, disebabkan oleh bakteri dalam plak. Penyakit ini masih bisa disembuhkan, tapi jika disepelekan tanpa perawatan lebih lanjut bisa berkembang menjadi penyakit gigi yang parah juga. Plak yang menempel pada rongga antara gusi dan gigi mampu menimpulkan infeksi dan menyebabkan kasus serius. Bahkan pada stadium tertentu, gigi harus dicabut.

Diabetes merupakan kondisi di mana tubuh tidak mampu meregulasi kandungan glukosa. Artinya, tekanan darah bisa menjadi sangat tinggi. Pengobatan dengan insulin bisa membantu tubuh mengontrol jumlah glukosa pada aliran darah.
Pada diabetes tipe 2, insulin diproduksi sangat sedikit sehingga tidak cukup jumlahnya untuk keperluan tubuh manusia. Biasanya hal ini sangat berpengaruh pada orang berusia di atas 40 tahun. Untuk mengatasinya dibutuhkan diet teratur dan mengonsumsi pil atau suntikan reguler.

Juru bicara British Dental Association (BDA) mengatakan bahwa segala yang terjadi pada tubuh manusia selalu bisa dihubungkan dengan penyakit gangguan gigi. Maka bukan tak mungkin bahwa diabetes hanya salah satu gangguan kesehatan yang ada hubungannya dengan penyakit gigi. Ia juga menyarankan agar setiap orang membiasakan menggosok gigi dua kali sehari dengan pasta gigi flouride serta mengunjungi dokter gigi secara reguler.
www.sinarharapan.co.id
Read More..

Tuesday, November 11, 2008

Tips Tentang Demam atau Panas Tubuh!

APA ITU DEMAM ATAU PANAS TUBUH?---

Ketika anda merasa tidak enak badan, maka hal pertama kali yang sering anda nilai adalah apakah tubuh anda panas atau mengalami demam. Walaupun sebenarnya panas sendiri bukanlah penyakit itu sendiri, panas biasanya adalah tanda bahwa sesuatu sedang terjadi didalam tubuh anda.

Dan sebenarnya panas sendiri tidak selalu buruk. Panas memegang peranan dalam menolong tubuh untuk melawan serangan infeksi virus atau bakteri. Jadi panas adalah suatu respon tubuh untuk melawan infeksi yang masuk ke dalam tubuh.





BERAPAKAH SUHU TUBUH MANUSIA NORMAL?---

Suhu tubuh manusia diatur oleh system thermostat di dalam otak yang membantu suhu tubuh yang konstan antara 36.5C dan 37.5C.

Suhu tubuh normal manusia akan bervariasi dalam sehari. Seperti ketika tidur, maka suhu tubuh kita akan lebih rendah dibanding saat kita sedang bangun atau dalam aktivitas.

Dan pengukuran yang diambil dengan berlainan posisi tubuh juga akan memberikan hasil yang berbeda. Pengambilan suhu di bawah lidah (dalam mulut) normal sekitar 37 C, sedang diantara lengan (ketiak) sekitar 36.5 C sedang di rectum (anus) sekitar 37.5 C.

"Panas atau Demam terjadi bila pengambilan suhu tubuh melalui mulut (dibawah lidah) DIATAS 37.5 C".

Biasanya demam sendiri diikuti oleh kondisi lainnya, seperti gejala dan tanda lainnya yang sering dapat membantu untuk menemukan penyebab dari terjadinya demam tersebut.

Sebagai contoh, mual dan muntah dengan panas tubuh, berarti adanya gangguan didaerah pencernaan. Atau demam yang disertai oleh batuk dengan reak maka gangguan adalah pada saluran pernafasanya.

KAPANKAH SEBAIKNYA BERKONSULTASI KE DOKTER?--------

Seperti yang dikatakan sebelumya bahwa demam kadang bukan sesuatu yang buruk,---karena demam adalah proses respon tubuh terhadap infeksi itu sendiri .

Tetapi ada beberapa keadaan dimana anda sebaiknya mencari pertolongan medis atau konsultasi ke dokter anda, yaitu:

*Untuk bayi dibawah 3 bulan dengan suhu tubuh diatas 38C.

*Untuk anak yang lebih tua dan orang dewasa , sebaiknya konsultasikan ke dokter anda bila :

- Terdapat panas yang naik turun dalam 3 hari ;
- Suhu meningkat diatas 39 C ;
- Adanya panas yang disertai menjadi tidak mau makan dan minum sertai gelisah; mual muntah; sakit kepala hebat; sakit perut; timbul rash pada kulit; kesulitan pernafasan; atau gejala lainnya yang tidak dapat dijelaskan.
WWW.INFOIBU.COM
Read More..

Sunday, November 9, 2008

Cara Menutup Situs Musuh Islam, agar Situs penebar fitnah dan kebencian terhadap Islam itu hancur

Ternyata banyak sekali situs yang membenci Islam, dan terus menerus menyebarkan fitnah tentang Islam dengan memakai dalil-dalil dari Al-Qur'anul Kariimm dengan makna yang telah diselewengkan.

Tetapi sungguh disayangkan, selalu saja kelompok, oknum yang menyebarkan kebencian dan fitnah terhadap kaum Islam itu pasti "Lempar batu, sembunyi tangan" seperti kancil, dan jelas sangat pengecut. Mereka takut diketahui identitasnya, juga tidak menyediakan kotak Comment atau shoutbox, kalaupun ada, mereka sudah pasti menyeting agar yang muncul hanya Comment2x yang sudah mereka saring terlebih dahulu, jadi yang tidak mereka suka ya jelas tidak mereka tampilkan, Hmm...benar-benar pengecut!

Apalagi mereka juga menulis postingan yang konyol, yang di dalamnya terdapat kalimat seperti ini,

"Kami sangat mengharapkan partisipasi anda untuk menyebarluaskan berita kebenaran ini. Silahkan anda mengcopy seluruh artikel yang ada dalam blog ini, dan kemudian bagikanlah kepada relasi2 anda. Namun kami peringatkan berhati2 lah dalam menyebarkan berita ini, karena kita semua tau, banyak tangan2 kegelapan yang berusaha memadamkan sinar terang ini. Anda dapat membuat blog, atau mengirim email yang berkaitan dengan kebohongan islam ini. Kami sarankan anda menggunakan TOR, sebuah program yang kami pakai untuk menghilangkan jejak diinternet, sehingga identitas asli anda (IP addres anda) tetap terlindungi. Untuk penjelasan lebih lanjut, silahkan klik link berikut; GLOBAL VOICE ONLINE."

Menurut saya, jika memang sinar atau nur yang mereka ajarkan terang, tentu tidak takut menunjukkan identitas asli, bukan malah menjadi kancil, menjadi pengecut seperti itu. Nur atau sinar yang diajarkan oleh seorang pengecut sudah pasti sinar dari syetan, dari dunia kegelapan, hehehe... Yang jelas siapapun yang menjadi "murid" mereka, dan mau mendengarkan apa yang diajarkan oleh pengecut, ya mereka juga sama pengecutnya...

Wahai pendiri situs http://mantanmuslim.blogspot.com dan http://islamexpose.blogspot.com dan semua situs-situs penyebar fitnah dan kebencian terhadap Islam, kalau memang kalian benar, tunjukkan dirimu, jangan jadi pengecut!!! Mari berdebat, akan kami tunjukkan kebenaran...

Sudah pasti hal seperti ini pasti hanya niatan untuk mengacaukan ketentraman Umat Muslim, saya berharap kepada antum semua supaya jangan terpengaruh, mereka sama sekali tidak mempunyai Ilmu untuk membahas makna dari Al-Qur'an.

Untuk itu, demi agama kita, Islam Rahmatan Lil 'Alamin, saya menganjurkan agar antum semua melaporkan situs tersebut kepada blogger.com agar situs itu ditutup. Ada caranya untuk melaporkan situs musuh-musuh Islam tersebut. Terimakasih Abah Adilah yang telah membagikan ilmunya untuk menutup situs yang menyebarkan kebencian terhadap Islam tersebut...

Begini caranya :


1) Buka http://help.blogger.com/?page=troubleshooter.cs&problem=&contact_type=main_tos&Submit=Submit

2) Pilih opsi “Hate or violence”

3) Klik “Continue”

4) Masukkan alamat http://mantanmuslim.blogspot.com atau http://islamexpose.blogspot.com

5) Klik “Submit”

6) Dan yang terakhir, jangan lupa sebarkan cara ini kepada saudara, teman, guru, keluarga anda dan tampilkan di dalam blog anda...
Read More..

Friday, November 7, 2008

DIABETES

Penyakit gula atau kencing manis atau diistilahkan secara medis sebagai diabetes, ternyata bisa diidap oleh semua orang. Diabetes tidak hanya menjangkit mereka yang memiliki riwayat keluarga dengan diabetes. Resikiny bisa dialami oleh mereka yang semula sehat.

Pakar penyakit dalam dari FKUI-RSCM yang juga ketua persadia (Persatuan Diabetes Indonesia), Prof.Dr.dr. Sidartawan Soegondo, SpPD-KMED FACE, semua orangberesiko terkena diabetes. resiko itu bisa datang dari gaya hidup dan kegemukan. Apalagi apabila ada faktor keturunan yang menyertai,"Jika keluarga besar ada yang menderita diabetes, berarti salah satu anggota keluargapunya risiko tinggi terkena diabetes".

Karenanya untuk mereka yang tergolong berisiko tinggiProf.Dr.dr. Sidartawan soegondo berpesan agar mengubah gaya hidup. Kalau sudah keturunan memang tidak bisa dicegah, tapi gaya hidup menurut Prof. Sidartawan soegondo bisa diubah. Gaya hidp seperti apa yang bisa mendatangkan diabetes....? Pola makan negatif dan kurang beraktifitas fisik. Jadi saran Prof. Sidartawan Soegondo ,"Jangan sampai gemuk, kurangi makanan berlemak dan manis, serta tingkatkan aktifitas fisik"

Kalau ada yang bilang bahwa diabetes 'hanya menyerang kalangan berpunya' itu keliru. Sebab faktanya, berdasarkan data asuransi kesehatan bagi masyarakat miskin (Aseskin) tahun 2006, diabetes masuk 10 besar penyakit yang di periksakan ketika berobat, mengalahkan penyakit hipertensi,demam,TBC, bahkan penyakit jantung. Parahnya lagi diabetes atau penyakit kencing manis atau penyakit gula ini bisa menjadi biang trjadinya penyakit lain, Seperti ginjal, kebutaan,stroke,jantung,impotensi, dan sebagainya. Itu karena kadar gula darahyang tinggi terus - menerus akan mengakibatkan rusaknya pembuluh darah,saraf,dan strukur internal tubuh lainnya, Tahun 2006 lalu, di indonesia tercatat ada sekitar14 juta orang penyandang diabetes (diabetasi). Sekitar 50% penyandang baru sadar kalau merka menidap diabetes, sedangkan baru 30% saja yang sadar untuk yeratur berobat

SEPERTI APA GEJALA DIABETES...?
* Buang air kecil lebih dari dua kali dalam semalam
* Mudah lapar dan haus
* Luka sulit sembuh
* Pengelihatan kabur
* Gatal-gatal di sekitar kemaluan
* Sering kesemutan

3 MACAM PENCEGAHAN UMUM DIABETES

1. Pencegahan Primer: terapkan gaya hidup sehat ( rencanakan pola makan positif,
olah raga teratur,disiplin berobat )
2. Pencegahan sekunder: Pencegahaan ini dilakukan untuk mereka yang sudahterkena
diabetes untuk menghindari komplikasi. Jagalah dan pertahankan kadar gula
darah sebaik mungkin
3. Pencegahan Tesier: untuk mencegah penyandang diabetes dengan komplikasi,agar
tidak terjadi kecacatan

Read More..

Thursday, November 6, 2008

MANFAAT ASAM JAWA

Penyakit Yang Dapat Diobati :
Asma, Batuk, Demam, Sakit panas, Reumatik, Sakit perut, morbili; Alergi/biduren, Sariawan, Luka baru, Luka borok, Eksim, Bisul; Bengkak disengat lipan/lebah, Gigitan ular bisa, Rambut rontok;

1. Asma
Bahan: 2 potong kulit pohon asam jawa, adas pulawaras secukupnya
Cara membuat: kedua bahan tersebut direbus dengan 1 liter air
sampai mendidih, kemudian disaring.
Cara mrnggunakan: diminum 2 kali sehari

2. Batuk Kering
Bahan: 3 polong buah asam jawa, ½ genggam daun saga
Cara membuat: kedua bahan tersebut direbus dengan 4 gelas air
sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas dan disaring
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari, pagi dan sore

3. Demam
Bahan: 1 genggam daun asam jawa, adas pulawaras secukupnya;
Cara membuat: kedua bahan tersebut direbus dengan ½ liter air
sampai mendidih, kemudian disaring
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari, pagi dan sore

4. Sakit Panas
Bahan: 2 polong buah asam jawa yang telah masak, garam secukupnya
Cara membuat: kedua bahan tersebut disedu dengan 1 gelas air
panas, kemudian disaring
Cara menggunakan: diminum biasa
Catatan: bagi ibu hamil tidak boleh minum resep ini

5. Reumatik
Bahan: 1 genggam daun asam jawa, 2-3 biji asam jawa (klungsu = jawa)
Cara membuat: kedua bahan tersebut ditumbuk halus
Cara menggunakan: dipakai untuk kompres bagian yang sakit

6. Sakit perut
a. Bahan: 3 polong buah asam jawa yang sudah masak, kapur sirih dan minyak kayu putih secukupnya
Cara membuat: semua bahan tersebut dicampur sampai merata
Cara menggunakan: digunakan sebagai obat gosok, terutama pada bagian perut

b. Bahan: 3 polong buah asam jawa, 1 potong gula aren
Cara membuat: kedua bahan tersebut disedu dengan 1 gelas air panas, kemudian disaring
Cara menggunakan: diminum biasa

c. Bahan: 2 polong buah asam jawa, 1 rimpang kunyit sebesar ibu jari, 1 potong gula kelapa
Cara membuat: Kunyit diparut, kemudian dicampur dengan bahan bahan lainnya dan diseduh dengan 1 gelas air panas, kemudian disaring
Cara menggunakan: diminum biasa

7. Morbili
Bahan: 1 - 2 potong buah asam jawa yang telah masak, 2 rimpang
kunyit sebesar ibu jari
Cara membuat: kunyit diparut, kemudian kedua bahan tersebut dicampur sampai merata
Cara menggunakan: digunakan sebagai bedak/obat gosok bagi penderita morbili

8. Alergi/Biduren (Jawa)
Bahan: 2-3 golong buah asam jawa yang telah tua, garam secukupnya, ¼ sendok kapur sirih.
Cara membuat: semua bahan tersebut direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas dan disaring
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari, pagi dan sore

9. Sariawan
Bahan: 2 polong buah asam jawa, 2 rimpang temulawak sebesar ibu jari, 1 potong gula kelapa
Cara membuat: semua bahan tersebut direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas, kemudian disaring
Cara menggunakan: diminum biasa

10. Luka baru
Bahan: daun asam jawa secukupnya
Cara membuat: daun asam jawa dikunyah sampai lumat
Cara menggunakan: ditempelkan pada luka

11. Luka borok
Bahan: beberapa biji asam jawa (klungsu = jawa)
Cara membuat: biji asam jawa ditumbuk halus
Cara menggunakan: ditempelkan pada luka, kemudian diperban

12. Eksim dan Bisul
Bahan: 1 genggam daun asam jawa yang masih muda (sinom = jawa), 2 rimpang kunyit sebesar ibu jari
Cara membuat: kedua bahan tersebut ditumbuk sampai halus
Cara menggunakan: ditempelkan pada bagian yang sakit

13. Bengkak karena disengat lipan atau lebah
Bahan: 3 - 5 biji asam jawa dan minyak kayu putih secukupnya
Cara membuat: biji asam jawa ditumbuk halus
Cara menggunakan: bagian yang bengkak dibersihkan terlebih dahulu dengan kain yang dibasahi dengan minyak kayu putih, kemudian ditaburi/ditempeli dengan bubukan biji asam jawa tersebut.
antyms.blogwae.com
Read More..

Wednesday, November 5, 2008

KHASIAT BAWANG PUTIH

1. Hipertensi
a. Bahan: 3 siung bawang putih,
Cara membuat: bawang putih ditumbuk halus dan diperas dengan
air secukupnya, Ialu disaring;
Cara menggunakan: diminum secara teratur setiap hari.

b. Bahan : 2 siung bawang putih;
Cara membuat: bawang putih dipanggang dengan api;
Cara menggunakan: dimakan setiap pagi selama 7 hari.

2. Asma, batuk dan masuk angin
Baban: 3 siung bawang putih, 1 sendok makan madu dan gula batu
secukupnya;
Cara membuat: bawang putih ditumbuk halus, kemudian dioplos
bersama bahan lainnya sampai merata dan diperas/disaring;
Cara menggunakan: diminum setiap pagi sampai sembuh.

3. Sakit kepala
Bahan: umbi bawang putih;
Cara membuat: umbi bawang putih ditumbuk halus;
cara menggunakan: untuk kompres pada dahi.

4. Sakit kuning, sesak nafas dan busung air
Bahan: 1 umbi bawang putih, 1 potong gula batu sebesar telur ayam
Cara membuat : umbi bawang putih ditumbuk halus, kemudian kedua
bahan tersebut direbus bersama dengan 3 gelas air sampai mendidih
dan diaduk sampai merata, dan disaring;
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari 2 sendok makan, pagi dan
sore.

5. Ambeien
Bahan : umbi bawang putih;
Cara membuat: umbi bawang putih ditumbuk halus, kemudian diperas
untuk diambil airnya;
Cara menggunakan: dioleskan di sekitar dubur setiap hari.

6. Sembelit
Bahan: yoghurt bawang putih dan bawang merah secukupnya;
Cara membuat: kedua bahan tersebut ditumbuk halus, diperas untuk
diambil airnya, kemudian dicampur sampai merata dan disaring;
Cara menggunakan: diminuni biasa.

7. Luka memar karena tikaman atau pukulan
Bahan: bawang putih dan 1 sendok madu;
Cara membuat: bawang putih ditumbuk halus, kemudian diberi 1
sendok madu dan dicampur sampai merata;
Cara menggunakan: dioleskan pada bagian yang luka.

8. Luka kena benda tajam berkarat
Bahan: umbi bawang putih dan minyak kelapa secukupnya;
Cara membuat: umbi bawang putih dibakar, kemudian dicelupkan ke
dalam minyak kelapa dan ditumbuk halus;
Cara menggunakan: dioleskan pada bagian yang luka.

9. Mempercepat matangnya bengkak abses
Bahan : umbi bawang putih;
Cara membuat: umbi bawang putih dipanasi dengan minyak cat,
kemudian ditumbuk halus;
Cara menggunakan : ditempelkan pada bagian yang bengkak.

10. Untuk mengeluarkan serpihan kaca, kayu atau duri
Bahan: umbi bawang putih;
Cara membuat: umbi bawang putih ditumbuk halus;
Cara menggunakan: ditempelkan pada baglan yang kemasukan
serpihan kaca, kayu atau duri.

11. Sengatan serangga
Bahan: umbi bawang putih, sendowo dan garam secukupnya;
Cara membuat: umbi bawang putih ditumbuk halus, kemudian
dicampur dengan bahan lainnya sampai merata;
Cara menggunakan: dioleskan ada bagian tubuh yang disengat
serangga.

12. Mengusir cacing kremi dan cacing perut
Baban: beberapa siung bawang push;
Cara membuat: dikupas dan dicuci bersih;
Cara menggunakan: dimakan langsung.

13. Sulit tidur (insomnia)
Bahan: beberapa slung bawang putih;
Cara membuat: dikupas dan dicuci bersih;
Cara menggunakan: dimakan langsung sebelum tidur.
antyms.blogwae.com
Read More..

Monday, November 3, 2008

Sate Penyebab Kanker?

Makanan yang dibakar dapat menyebabkan kanker, benarkah? Menurut beberapa penelitian, ada dua jenis senyawa penyebab kanker yang dapat terbentuk selama proses pemanggangan makanan, yaitu hidrokarbon polisiklik aromatik (PAH) dan amino heterosiklik (HCA).

PAH (terutama benzopiren) terbentuk di dalam asap dan ditemukan di permukaan daging, namun bisa dengan mudah dilenyapkan dengan pengerikan bagian permukaan makanan yang dipanggang atau dibakar.

HCA ditemukan di dalam daging. HCA disebabkan bila daging dimasak dalam suhu tinggi, yang bisa terjadi bila makanan digoreng, dipanggang, maupun dibakar.

Namun jangan terlalu khawatir, bila Anda penggemar sate, ikan bakar ataupun barbekyu, Anda bisa meminimalkan risiko terkena kanker dengan mengolah daging secara tepat. Ada beberapa tips penting saat memanggang makanan.

1. Sebelum dibakar atau dipanggang, terlebih dahulu rendam daging ke dalam bumbu. Ini akan membuat daging lebih lembut sehingga mengurangi waktu pemanggangan.

2. Atau, bisa juga Anda memasaknya terlebih dahulu agar lebih mudah memanggangnya. Proses pemasakan ini juga bertujuan menghilangkan lemak sehingga saat dipanggang, akan lebih sedikit lemak yang menetes dan menimbulkan asap yang bisa berbahaya.

3. Sering membolak-balik daging agar tidak gosong.

4. Jangan memasak langsung di atas arang.

5. Hilangkan bagian daging yang menghitam karena gosong.

sumber Suara Merdeka
Read More..

Sunday, November 2, 2008

KHASIAT RAMUAN KENCUR

KENCUR tidak saja sedap aromanya sehingga dijadikan campuran bumbu, tetapi lebih berkhasiat obat. Banyak penyakit dapat disembuhkan oleh ramuan kencur di antaranya:
1. Sakit Asma
Parut rimpang kencur secukupnya, kemudian peras airnya. Campur air perasan dengan dua sendok makan madu dan satu kuning telur ayam kampung, kocok-kocok sampai merata. Setelah bercampur, didiamkan sebentar, baru diminum.
2. Luka Memar
Kencur dan beras ditumbuk, balurkan pada bagian yang memar atau yang keseleo lalu dibalut. Lakukan beberapa hari sampai memar atau keseleo sembuh. Ramuan ini sebagai obat luka memar yang tidak terbuka, obat keseleo, pegal, dan bengkak.
3. Rematik
Satu ons kencur dan setengah ons jahe dirajang, campur dengan satu ons beras yang sudah digerus dan setengah ons biji kedawung. Bahan-bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air dalam tempat tertutup. Biarkan rebusan mendidih hingga air tersisa satu gelas, kemudian diangkat. Setelah rebusan agak dingin tambahkan perasan jeruk nipis (separuh saja) dan madu dua sendok teh. Minum dua kali sehari masing-masing setengah gelas.
4. Tetanus
Siapkan rimpang kencur sebesar tiga jari. Tambahkan daun jinten setengah genggam. Cuci bersih semua bahan, lalu dipotong-potong seperlunya. Rebuslah dengan tiga gelas air bersih. Tambahkan tiga jari gula enau. Biarkan air rebusannya mendidih hingga tersisa lebih dari 1 1/2 gelas. Air rebusan didinginkan, baru disaring, bagi dua, dan diminum dua kali.
5. Keracunan Tempe Bongkrek
Sediakan setengah jari rimpang kencur, seperempat genggam daun sambiloto, sepertiga genggam daun kumis kucing, seperempat daun belimbing wuluh, dan dua jari gula enau. Semua bahan dicuci bersih dan dicacah seperlunya. Rebus semua bahan dengan dua gelas air, biarkan mendidih hingga tersisa satu gelas. Setelah dingin disaring. Bagi dua, untuk dua kali minum.
6. Muntah karena Masuk Angin
Bersihkan dengan air rimpang kencur 1,5 jari, lalu kunyah bersama sedikit garam. Setelah halus telan kunyahan kencur tersebut dan kemudian minum air hangat. Lakukan dua kali sehari hingga keluhan berkurang.
7. Keracunan Jamur
Sediakan satu jari rimpang kencur, sepertiga genggam daun sambiloto dan sepertiga genggam daun jinten. Tumbuk bahan sampai halus dan tambahkan air masak tiga perempat gelas. Peras dan saring, lantas minumkan ke penderita. Cukup lakukan sehari sekali.
8. Radang Anak Telinga
Ambil dua rimpang kencur sebesar ibujari dan 1/2 biji pala, digiling halus. Kemudian tambahkan sendok air hangat, lalu bobokan di sekitar telinga. Lakukan dua kali sehari sampai sembuh
antyms.blogwae.com
Read More..